Tips Memilih Parfum Untuk Pria

Salah satu faktor yang mendukung penampilan agar lebih menarik adalah wewangian

Tips Memilih Parfum Untuk Pria
LAKEYBANGET.COM

LAKEYBANGET.COM - Salah satu faktor yang mendukung penampilan agar lebih menarik adalah wewangian. Tetapi masalahnya memilih wewangian tidaklah mudah, sama sulitnya dengan memilih aksesoris yang tepat untuk melengkapi penampilan kamu masbro.

Oleh karena itu produsen parfum mengelompokkan jenis wewangian menjadi dua yaitu untuk siang dan malam hari. Wewangian siang hari biasanya lebih lembut dan menyegarkan, sedangkan wewangian untuk malam hari lebih kuat karakteristiknya.

Nah, Bagaimana caranya agar kamu memilih wewangian yang tepat? Berikut LakeyBanget berikan rekomendasi parfum untuk siang dan malam hari yang bisa kamu coba.

 

Parfum Untuk Siang Hari Kamu Bisa Coba

Hugo Boss Element

Parfum keluaran tahun 2009 ini beraroma sangat segar namun ringan, cocok untuk dikenakan sehari-hari terutama pada musim panas. Hugo Element diawali dengan aroma segar air laut, kemudian digantikan aroma spicy dari jahe dan ketumbar. Sebagai penutup ada aroma cedarwood yang maskulin.

 

Lacoste Pour Homme

Parfum dari Perancis ini identik dengan gaya klasik namun sporty, meningkatkan kepercayaan diri Kamu di hadapan orang lain. Diawali dengan aroma ruby grapefruit, plum dan apel kemudian bersambung ke aroma rempah-rempah kapulaga, kayu manis dan merica. Lalu diakhiri dengan aroma sandalwood,vanila dan musk.

 

Eau de Prep Tommy

Parfum keluaran Tommy Hilfiger ini mengawali dengan aroma red grapefruit, clary sage , dan aroma buah markisa yang kuat. Kemudian disusul dengan aroma Egyptian Geranium, wet greens, sepercik tonik, whitepepper, lavender dan juniper berries. Sebagai penutup ada aroma amber, georgywood, oak moss dan white suede.

 

Parfum Untuk Malam Hari Kamu Bisa Coba

Bvlgari Extreme Pour Homme

Parfum keluaran 1999 ini sangat romantis, sempurna untuk dikenakan saat keluar malam dengan seseorang yang spesial. Diawali dengan aroma kuat dari ketumbar, bunga lavender, grapefruit dan bergamot, lalu diikuti aroma dari balsam fir, guaiac wood, brazilian rosewood dan cardamom. Terakhir saat Anda sudah berdua dengannya, parfum ini ditutup dengan aroma maskulin dari iris, sandalwood, musk, oakmoss dan cedar.

 

Dolce & Gabbana The One Gentleman

Komposisi yang rumit dengan dasar sentuhan oriental menciptakan kesan ringan, menyejukkan sekaligus kemewahan. Diawali dengan aroma pepper dan grapefruit, diikuti dengan aroma yang menenangkan dari lavender dan sedikit patchouli, kemudian diakhiri dengan cedarwood, adas dancardamom.

 

Essenza di Zegna

Parfum dari Ermenegildo Zegna dengan campuran yang segar, spicy dan aroma kayu-kayuan ini begitu mewah bagi setiap pria, setidaknya untuk setiap pria yang ingin berjalan dengan confidence. Saat pertama kali disemprotkan tercium aroma bergamot dan lemon, kemudian diikuti aroma tanamanmyrtle dan cardamom, dan terakhir ditutup dengan aroma amber dan musk.

Nah itu dia beberapa parfum yang bisa kamu gunakan sesuai waktunya, baik siang maupun malam hari. Bawa list parfum ini sebagai catatan daftar belanja kamu masbro.