Pendidikan Itu Penting Lho, Simak Deh 3 Film Berikut

Pendidikan dapat menjadi daya ungkit baik secara personal dan kebangsaan.

Pendidikan Itu Penting Lho, Simak Deh 3 Film Berikut
Film Slumdog Millionaire (screenmusings.org)

LAKEYBANGET.COM - Pendidikan dapat menjadi daya ungkit baik secara personal dan kebangsaan. Seperti yang diungkap dalam program Bidik Misi sebagai upaya menggapai cita-cita serta memutus mata rantai kemiskinan melalui pendidikan. Pendidikan juga memiliki perspektif yang luas, seperti diperlihatkan dalam ketiga film berikut.

Laskar Pelangi

Kekayaan alam di Belitong ternyata tidak serta merta membawa kemakmuran bagi penduduk daerah tersebut. Simaklah bagaimana sederhananya sekolah Muhammadiyah Ikal cs. Simaklah bagaimana perjuangan Lintang yang bahkan harus berpapasan dengan buaya, hanya untuk pergi ke sekolah.

Namun, segala kesederhanaan itu, tak berarti misi pendidikan menjadi luruh. Ada bu guru Muslimah yang bukan hanya mengajarkan mata pelajaran sesuai kurikulum, namun nilai-nilai kehidupan. Dari tempat sederhana itulah, mimpi Ikal dibuhul, berkuliah di Prancis.

Merry Riana: Mimpi Sejuta Dolar

Kerusuhan Mei 1998 serta situasi tak menentu yang melanda Indonesia, menjadi raison d’etre Merry Riana hijrah ke Singapura. Nyatanya ia harus berhadapan dengan peraturan negara Singapura yang begitu rigit, diantaranya melarang mahasiswanya nyambi bekerja. Lalu, Merry Riana pun memutar otak dan kesempatan agar bisa berkuliah dan mencari uang.

Turbulensi kehidupan macam itu tentu menempa Merry Riana untuk tidak hanya maju secara akademik, tapi juga menghadapi kenyataan dunia pekerjaan. Ia pun sempat “patah” karena mengalami penipuan. Merry Riana akhirnya bangkit dan meraih sukses secara akademik dan finansial di negeri Singa tersebut.

Slumdog Millionaire

Seorang office boy biasa mampu menaklukkan kuis yang begitu legendaris. Kalau di Indonesia, pembawa acaranya suka nyanyi lagu Country dan sekarang menjadi anggota DPR.

Pertanyaan-pertanyaan yang diberikan bagaikan menguak kilas balik kehidupan Jamal. Dari cerita flash back itulah didapati bagaimana pendidikan bertahan hidup yang didapatkan Jamal. Bagaimana lapis sosial dan ekonomi di India menjadi latar sengkarut kehidupan Jamal.