PAN Tegaskan Menjadi Oposisi Lima Tahun Kedepan
Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Partai Amanat Nasional (PAN), Saleh Partaonan Daulay menegaskan PAN akan menjadi oposisi selama lima tahun ke depan. Menurutnya, Sikap PAN ini menunjukkan resmi keluar dari tiga partai yang belum menentukan langkah politik.

MONITORDAY.CO. - Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Partai Amanat Nasional (PAN), Saleh Partaonan Daulay menegaskan PAN akan menjadi oposisi selama lima tahun ke depan. Menurutnya, Sikap PAN ini menunjukkan resmi keluar dari tiga partai yang belum menentukan langkah politik.
“Kami tetap oposisi kontruktif,” kata Saleh di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (04/10).
Saleh mengatakan, oposisi sangat penting dalam demokrasi. Pemerintah harus ada yang mengawasi serta memberikan kritik.
“Kalau pemerintahan benar ya kita katakan benar dan kita dukung, tapi kalau pemerintahan tidak benar tentu kita akan koreksi, kita kritik,” lanjutnya.
Dia juga menjelaskan, bahwa oposisi sangat penting untuk membangun keseimbangan untuk memajukan pembangunan.
“Semuanya juga untuk kepentingan pemerintah dan kepentingan rakyat, jadi kita akan berada pada posisi seperti itu,” jelasnya.
Tambah Saleh, langkah politik itu diambil demi kepentingan bangsa dan negara. PAN ingin terus menyuarakan kritik atas kebijakan yang dinilai salah.
“Itu semuanya juga untuk kepentingan pemerintah dan kepentingan rakyat, jadi kita akan berada pada posisi seperti itu,” tambahnya.