Masbro, Pacar Kamu Suka Ngambek? Ini Solusinya
Khusus untuk wanita, meskipun pria kadang juga ngambekan

LAKEYBANGET.COM - Menghadapi pasangan yang emosional tentu harus dengan kepala dingin. Hal itu juga membutuhkan beberapa trik jitu, agar pasangan yang emosional ini menyadari bahwa dia gampang marah, ngambek, nangis dan lain-lain. Lakban memiliki trik bagaimana kamu menyikai pasangan kamu yang emosinya labil seperti ini, ayo dibaca ya
Akui kesalahan jika kamu salah, minta maaflah sekalipun kamu benar
Sebagai seorang pria, mengakui kesalahan adalah hal yang paling diapresiasi oleh wanita. Selain itu, mengalah juga merupakan hal yang paling disenangi wanita meskipun cowoknya nggak melakukan kesalahan apapun. Hal ini akan memberi sedikit sentuhan psikologis kepada cewek kamu yang emosinya labil, sehingga dia merasa malu dan mulai menyadari bahwa dia terkurung dengan emosinya, sehingga nggak bisa berfikir dengan kepala dingin.
Masukkan ego kamu kedalam freezer
Sebagai seorang pria, sudah seharunya menjadi contoh teladan bagi pasangan, karena pria adalah calon presiden rumah tangga. Nah, nggak hanya dalam kehidupan rumah tangga, saat berpacaran juga harus menjadi teladan bagi pasangan. Nah kalo pacar kamu tingkat emosinya tinggi, sebaiknya masukin ego kamu kedalam freezer masbro, karena kalo masih juga ego vs ego, kalian justru sama-sama kalah. Sabar itu nggak berbatas masbro..karena sampai sekarang kita nggak tau ambang batas kesabaran itu dimana. (apa mungkin di Bekasi ya??)
Belajar untuk lebih memahami
Wanita pada dasarnya adalah sosok manusia yang manja, butuh perhatian, kasih sayang dan cinta. Belajarlah untuk lebih memahami pacar kamu, coba tingkatkan lagi persentase pengertian kamu, dari yang dulunya 100 persen menjadi 200 persen. Kelabilan emosi itu memang ada dialami sebagian orang yang karakternya seperti itu. Oleh karena itu, kadang juga dia nggak tau mengapa dia seperti itu, hal itu bisa dipengaruhi lingkungan, masa lalu dan sebagainya.
Upayakan minimalisir melakukan hal-hal yang nggak dia sukai
Meskipun masih pacaran, kamu merasa belum ada ikatan, namun sayang dan cinta itu nggak bisa dibohongin. Jika kamu bener-bener cinta sama seseorang dan dia memiliki karakter emosional yang rentan, maka kamu harusmeminimalisir dalam melakukan hal-hal yang nggak dia sukai. Karena itu akan menolong dia, juga hubungan kalian. Yah meskipun kebebasan kamu sebagai rakyat Indonesia akan terkekang, tapi kamu harus berusaha untuk orang yang kamu sayangi.
Rajin beribadah menurut agama dan kepercayaan masing-masing
Memiliki pacar yang emosional, apa lagi wanita yang memang kalo udah marah tau sendirikan gimana. Hal ini akan membuat pria rentan melakukan hal menyimpang, seperti nyetrika kaki sendiri, goreng tangan sendiri, sampai perbuatan yang ekstreme, seperti ambil kain kafan terus nguburin diri sendiri. Nah hal ini bisa diminimalisir dengan beribadah, tentunya menurut agama dan kepercayaan kalian masing-masing. Karena dengan beribadah akan mendinginkan hati kalian.
Segitu aja tipsnya dulu yah, ntar kalo banyak-banyak susah ngejalaninnya.