Los Blancos Dipermalukan Levante di Kandang

Los Blancos Dipermalukan Levante di Kandang
Skuat Real Madrid tertunduk lesu setelah mengalami kekalahan menyakitkan dari Levante 1-2 dalam laga Liga Spanyol/Net.

MONITORDAY.COM - Klub raksasa Real Madrid harus menanggung malu seusai dipermalukan Levante 2-1 di Estadio Di Stefano, Sabtu malam WIB, dalam laga Liga Spanyol.

Hasil ini tidak mengubah posisi Madrid di peringkat kedua, namun melebarkan jarak dari Atletico Madrid di peringkat pertama, dan gagal menjauh dari kejaran Barcelona.

Madrid memuka keran gol lebih dahulu  pada menit ke-13 melalui gol Marco Asensio,yang hanya bermain dengan 10 pemain,  pasalnya bek Eder Militao mendapat kartu merah sehingga  Los Blancos kewalahan mendapat tekanan lawan.

Levante mampu bangkit dari ketertinggalan lewat gol-gol Luis Morales di menit ke-32 dan Roger Marti di menit ke-78 yang mengunci skor akhir.

Tak berapa lama laga berjalan, Madrid ketiban apes di menit kesepuluh. Militao menjatuhkan Leon dari belakang yang tengah berlari dalam peluang mencetak gol.

Wasit awalnya memberi kartu kuning, tapi VAR mengintervensi, kartu kuning dianulir, dan kartu merah langsung pun diberikan. Madrid harus bermain dengan 10 orang di awal laga.

Kendati demikian, Madrid masih berbahaya dan unggul terlebih dahulu. Lewat serangan balik cepat, Asensio mengejar umpan daerah Kroos untuk menaklukkan Fernandez. Gol! Madrid 1-0 Levante di menit ke-13.

Levante baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-32. Miramon mengirim umpan silang dari sisi kiri ke arah tiang jauh, yang kemudian disambut sepakan voli Morales tanpa gangguan berarti. Gol! Madrid 1-1 Levante.

Dua kesalahan bek merugikan Madrid di babak pertama. Militao dihukum kartu merah, lalu Odriozola membuat kesalahan dalam proses gol Levante.

Pada babak kedua Los Blancos lebih banyak menguasai bola, tapi tidak benar-benar mengancam. Hingga menit ke-60 Madrid masih berputar-putar mencari solusi.

Bencana kembali menghampiri Madrid. Kali ini Vinicius yang menjatuhkan Clerc di kotak terlarang, VAR memberikan penalti untuk tim tamu.

Roger didaulat menjadi eksekutor dan sepakannya ke siri kiri ternyata bisa ditebak Courtois. Gagal! Real Madrid 1-1 Levante di menit ke-64.

Perjuangan skuat Levante akhirnya berbuah gol kedua di menit ke-78. Pertahanan Madrid lagi-lagi lengah, Roger berdiri bebas menerima umpan Bardhi, memutar badan, dan melepas tembakan untuk menaklukkan Courtois. 

Madrid terus mencoba mengejar kekalahan, tapi kesulitan menemukan celah. Tambahan waktu 4 menit pun tidak cukup sampai wasit meniup peluit panjang.

Susunan pemain

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Raphael Varane, Alvaro Odriozola, Ferland Mendy, Eder Militao; Luka Modric, Toni Kroos, Casemiro; Karim Benzema (82' Mariano Diaz), Eden Hazard (60' Vinicius Junior), Marco Asensio (82' Sergio Arribas)

Levante (4-4-2): Aitor Fernandez; Oscar Duarte, Sergio Postigo, Jorge Miramon, Carlos Clerc; Nemanja Radoja, Jose Luis Morales (76' Daniel Gomez), Mickael Malsa (60' Ruben Rochina), Gonzalo Melero; Sergio Leon (60' Enis Bardhi), Roger Marti (83' Ruben Vezo)