Lakoni Piala AFF 2022, Ronaldo Kwateh: Yakin Tim U-19 Indonesia Bakal Juara

MONITORDAY.COM - Melakoni Piala AFF U-19 2022, Ronaldo Kwateh sangat yakin Timnas Indonesia U-19 bisa menjadi juara. Untuk mencapai itu, Ronaldo menyebut skuad Garuda siap berjuang habis-habisan.
Seperti diketahui, Piala AFF U-19 2022 akan dimulai pada tanggal 2 hingga 15 Juli 2022. Berdasarkan hasil drawing, Timnas Indonesia U-19 tergabung di Grup A bersama Thailand, Vietnam, Brunei Darussalam, Myanmar, dan Filipina.
Sementara itu, di Grup B dihuni oleh Malaysia, Laos, Timor Leste, Kamboja dan Singapura. Adapun, untuk tempat penyelenggaraannya akan dilakukan di Jakarta dan Bekasi.
Mengawali perjalanannya di Piala AFF U-19 ini, pasukan Garuda Nusantara bakalan bentrok menghadapi The Golden Star Muda -julukan Timnas Vietnam U-19- pada laga pertamanya. Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/7/2022) pukul 20.30 WIB.
Sebelum memulai laga, Ronaldo menyebut Piala AFF U-19 tahun ini merupakan momen yang pas untuk menampilkan permainan terbaiknya sebelum menatap Kualifikasi Piala Asia U-19 dan Piala Dunia U-20 2023.
"Piala AFF U-19 juga menjadi ajang menunjukkan permainan terbaik kita sebelum berlaga di Kualifikasi Piala AFC U-19 dan tentunya Piala Dunia U-20 tahun depan," beber Ronaldo, dilansir dari laman resmi PSSI, Sabtu (2/7/2022).
Ronaldo optimistis ia dan kawan-kawan bisa meraih gelar juara Piala AFF U-19 tahun ini untuk Indonesia. Terlebih, skuad asuhan Shin Tae-yong kali ini kembali menjadi tuan rumah.
"Setiap pertandingan kami bertekad meraih hasil maksimal. Tentu kami ingin meraih juara Piala AFF U-19 2022," tutup Ronaldo.
Sebatas informasi, pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong telah membawa 28 pemain untuk membela di Piala AFF U-19 2022. Mereka terdiri dari beberapa pemain berbakat, di antaranya Ronaldo Kwateh dan Marselino Ferdinan.