Lagi, Laga Tottenham Hotspur Lawan Leicester City Terpaksa Ditunda

Lagi, Laga Tottenham Hotspur Lawan Leicester City Terpaksa Ditunda
Para pemain Tottenham Hotspur merayakan gol yang dicetak Lucas Moura ke gawang Norwich City (05/12/21)/net.

MONITORDAY.COM - Sehubungan adanya peningkatan kasus COVID-19, pihak Liga Inggris memutuskan laga Tottenham Hotspurs melawan Leicester City yang sedianya digelar malam ini, Jumat dini hari WIB 17  Desember 2021, harus ditunda.

"Kami bisa mengonfirmasi laga Premier League di kandang Leicester akan ditunda setelah pertemuan dengan dewan pada pagi ini," tulis pernyataan resmi Tottenham di twitter. 

Perlu diketahui, Saat ini wabah COVID-19 memang sedang mengalami lonjakan di sejumlah negara, termasuk Inggris. Setidaknya dalam waktu sepekan ini sudah ada tiga pertandingan Liga Inggris  yang mengalami penundaan. 

Sebelumnya duel antara Manchester United menghadapi Brentford pada Rabu kemarin ditunda. Juga dengan laga Burnley melawan Watford. 

Buat Tottenham, ini adalah pertandingan ketiga mereka yang mengalami penundaan. Sebelumnya tim asuhan Antonio Conte gagal berhadapan dengan Rennes di ajang Liga Konfrensi Europa pada 10 Desember lalu. Kemudian mereka juga batal tampil melawan Brighton Hove Albion pada akhir pekan kemarin. 

Laporan yang masuk, seperti diberitakan Independent, ada delapan dan lima staf Tottenham yang dinyatakan terpapar COVID-19. Cuma memang indentitas mereka sengaja tidak diungkap. 

Dari Leicester sendiri juga dikabarkan ada pemain yang terjangkit. The Foxes tadinya sudah lebih dulu mengajukan penundaan laga, tapi dari FA dan Premier League sempat menolak.