Kepolisian Kawal Ketat Timnas Vietnam Jelang Semifinal Piaia AFF U-19 2022

MONITORDAY.COM - Aparat kepolisian bakal mengawal ketat Timnas Vietnam U-19 menjelang laga semifinal Piala AFF U-19 2022 berhadapan dengan Timnas Malaysia U-19. Pertandingan tersebut akan berlangsung hari ini, Rabu (13/7/2022), di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Hal itu dilakukan sebagai upaya antisipasi kericuhan yang berpotensi ditimbulkan oleh para suporter Timnas Indonesia. Sebagaimana diketahui, masih banyak masyarakat Tanah Air yang sakit hati karena Timnas Indonesia U-19 gagal lolos ke semifinal.
Bus Golden Star Warriors -julukan Vietnam- ajab diiringi oleh polisi menuju tempat latihan. Lokasi kediaman mereka pun terus dipantau oleh pihak keamanan setempat.
Sebagaimana diketahui, saat ini para suporter Tanah Air kecewa melihat hasil laga Thailand vs Vietnam di partai akhir babak penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022. Pasalnya, pertandingan tersebut dinilai sengaja diatur agar kedua tim bisa lolos ke babak semifinal.
Laga Thailand vs Vietnam pun berakhir imbang 1-1. Terlebih kedua tim terlihat enggan saling mengalahkan di babak kedua setelah saling menyadari keduanya memiliki tiket lolos dari fase grup.
Hasil itu merugikan Timnas Indonesia yang kalah secara head to head dari kedua tim tersebut. Skuad Garuda Muda tercatat tidak memiliki jumlah gol atas pertemuan mereka dengan Thailand dan Vietnam.
Kekecewaan para suporter Skuad Garuda pun dikhawatirkan bisa menimbulkan kericuhan. Oleh sebab itu, pihak kepolisian segera mengantisipasi dengan mengawal para penggawa Vietnam saat ini.
Menurut laporan Zing News, Timnas Vietnam U-19 nampak terkejut setelah melihat banyaknya polisi yang melindungi mereka. Pasalnya hal ini tidak seperti biasanya sebelum pertemuan mereka dengan Thailand akhir pekan lalu.
"Anggota Vietnam U-19 cukup terkejut melihat begitu banyak polisi mengenakan seragam. Semuanya berawal setelah bermain imbang 1-1 melawan Thailand, menyebabkan tuan rumah Indonesia tersingkir dari babak penyisihan grup," tulis artikel Zing News, Selasa (12/7/2022)