Kelakuan Penjual Bensin Eceran Di Pintu Keluar Tol Brebes Timur Bikin Geleng-geleng Kepala
Kemacetan parah terjadi di pintu keluar tol Brebes Timur pada Minggu (3/7) malam.

LAKEYBANGET.COM - Kemacetan parah terjadi di pintu keluar tol Brebes Timur pada Minggu (3/7). Kondisi tersebut pun membuat sejumlah kendaraan mogok lantaran kehabisan bahan bakar. Nah, di tengah kondisi seperti itu, ada pemandangan yang bikin pemudik geleng-geleng kepala.
Warga sekitar ramai-ramai menjajakan bensin eceran di sisi jalan. Sebenarnya tidak salah jika mereka sekadar menjajakan bensin eceran, namun harga yang dipatok mereka sangatlah tinggi. Untuk bensin jenis premium saja mereka mematok harga Rp 20 ribu/liter.
Bak buah simalakama untuk para pemudik. Jika mereka tidak membeli bensin itu, kendaraan mereka tidak akan jalan. Dan jika mereka membeli bensin itu, dompet pun akan terkuras. Kondisi tersebut pun membuat para pemudik yang kehabisan bensin mau tidak mau membeli bensin dengan harga selangit itu.
Tidak butuh waktu lama untuk pihak PT Pertamina mencium kejadian tersebut. Direktur Pemasaran PT Pertamina, Ahmad Bambang, mengatakan para penjual bensin eceran memanfaatkan lokasi kemacetan dengan menyebarkan isu habisnya Bahan Bakar Minyak (BBM) di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).
"Jadi begitu tahu macet panjang, mereka inisiatif menggunakan derigen plastik beli lalu dijual, mereka hembuskan isu beli segera BBM (bahan bakar minyak) ini (jualannya) karena di SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum) di sana kosong," ungkap Bambang saat ditemui di Depo Pertamina Plumpung, Jakarta, Minggu (3/7).
Bambang pun mengimbau kepada seluruh pemudik untuk tidak panik menanggapi isu tersebut. Ia menjamin stok BBM Pertamina, mulai dari premium, pertalite, pertamax, pertamax plus, solar, hingga aftur, aman hingga 20 hari ke depan.