Kejar 4 Gelar Musim Ini, 6 Sisa Laga Penting Liverpool

MONITORDAY.COM - Demi mengejar mimpi empat gelar dalam musim ini, Liverpool akan menjalani enam duel penting di bulan Mei.
Liverpool yang sudah mengantongi trofi Piala Liga di tangan pada musim ini berpeluang untuk meraih tiga gelar lainnya yaitu Piala FA, Liga Champions, dan Liga Inggris. The Reds akan melakoni enam duel tersisa untuk bisa memastikan pencapaian tersebut.
Khusus untuk Piala FA dan Liga Champions, Liverpool tinggal selangkah lagi menjadi juara. Liverpool akan menghadapi Chelsea di final Piala FA dan berduel lawan Real Madrid di final Liga Champions.
Sedangkan di Liga Inggris, Liverpool akan menghadapi Tottenham Hotspur, Aston Villa, Southampton, dan Wolverhampton Wanderers.
Untuk Liga Inggris, Liverpool masih harus menunggu kesalahan Manchester City di sisa empat laga. Liverpool saat ini ada di posisi kedua klasemen dengan kondisi tertinggal satu poin dari The Citizens.
Walaupun Liverpool punya kesempatan meraih empat gelar di akhir musim, skuad Jurgen Klopp juga mesti cermat dan berhitung peluang. Pasalnya jadwal padat juga akan berpengaruh pada kondisi kebugaran skuad Liverpool.
Sejak Januari, Liverpool sudah menghadapi jadwal padat dan minim waktu istirahat yang cukup. Hal ini yang kembali menjadi ujian bagi mereka di bulan Mei.
Sebagai contoh, Liverpool akan duel lawan Chelsea pada 14 Mei, diapit dua duel Liga Inggris melawan Aston Villa dan Southampton. Jurgen Klopp harus pandai-pandai mengatur materi pemain agar bisa meraih hasil maksimal di setiap laga.
Satu hal positif dari kubu Liverpool saat menghadapi jadwal padat di Mei, mereka tak punya permasalahan serius terkait cedera. Hal ini yang bisa jadi amunisi bagi The Reds meraih hasil maksimal di tiap laga.
Jadwal Enam Laga Sisa Liverpool (WIB)
1. Liverpool vs Tottenham Hotspur (8/5) 01.45
2. Aston Villa vs Liverpool (11/5) 02.00
3. Chelsea vs Liverpool (14/5) 22.45
4. Southampton vs Liverpool (18/5) 01.45
5. Liverpool vs Wolverhampton Wanderers (22/5) 22.00
6. Liverpool vs Real Madrid (29/5) 02.00