Invasi Rusia, Pesepakbola Asal Ukraina Kobarkan Semangat

Invasi Rusia, Pesepakbola Asal Ukraina Kobarkan Semangat
Legenda sepakbola Ukraina, Andriy Shevcenko/Net.

MONITORDAY.COM - Konflik yang terjadi antara Ukraina dan Rusia makin memanas hingga menimbulkan kontak senjata telah berpengaruh ke berbagai sektor, salah satunya olahraga sepakbola.

Oleh sebab itu, final Liga Champions yang bakal digelar di St. Petersburg juga masih belum jelas apakah akan tetap di gelar di Rusia atau akan dipindahkan ke negara lain.

Legenda Andriy Shevcenko dan beberapa pesepakbola asal Ukraina seperti Oleksandr Zinchenko dan Andriy Yarmolenko telah mengutarakan pendapat dan memberikan semangat kepada bangsanya.

Namun tak hanya mereka yang memberikan dukungan untuk rekan senegaranya.

Andriy Shevchenko

"Ukraina adalah tanah air saya! Saya selalu bangga dengan masyarakat dan negara saya!" tulis Sheva dalam Instagram pribadinya.

"Kami telah melalui banyak masa sulit, dan selama 30 tahun terakhir kami telah terbentuk sebagai sebuah bangsa!"

"Bangsa dengan warga negara yang tulus, pekerja keras, dan cinta kebebasan!"

"Ini adalah aset terpenting kami! Hari ini adalah waktu yang sulit bagi kita semua. Tapi kita harus bersatu! Dalam persatuan kita akan menang!"

"Kemuliaan bagi Ukraina!"

Oleksandr Zinchenko

"Seluruh dunia beradab khawatir tentang situasi di negara saya. Saya tidak bisa menjauh dan mencoba menyampaikan pendapat saya. Dalam foto - negara saya," tulis Zinchenko di Instagramnya.

"Negara tempat saya dilahirkan dan dibesarkan. Sebuah negara yang warnanya saya bela di kancah olahraga internasional. Sebuah negara yang kita coba untuk muliakan dan kembangkan."

"Sebuah negara yang perbatasannya harus tetap dan tidak dapat diganggu gugat. Negara saya adalah miliki Ukraina dan tidak akan ada yang bisa mengambilnya. kami tidak akan menyerang!"

"Kemuliaan bagi Ukraina!"

Andriy Yarmolenko

"Saya menyerukan kesatuan Ukraina, untuk menunjukkan kesetiaan kepada negara, untuk mendukung tentara kita," tulis Yarmolenko di Instagramnya.

"Kekuatan kami adalah kebebasan, hak untuk memilih, rasa hormat dan nilai-nilai kemanusiaan. Pilihan kami adalah Ukraina Eropa."

"Kami adalah bangsa yang kuat, kami berada di tanah kami dan kebenaran ada di belakang kami!"

Roman Yaremchuk

"Saya orang Ukraina dan saya bangga akan hal itu," tulis Yaremchuk di Instagram pribadinya.

"Berada diribuan kilometer dari negara asal saya, saya ingin mendukung semua orang yang berada dalam ketegangan di tanah kelahiran kita, sekarang saatnya untuk bersatu."

"Ini adalah negara kita, sejarah kita, budaya kita, orang-orang kita dan perbatasan kita. Saya ingin berterima kasih kepada para pembela kami atas keberanian mereka."

"Kemuliaan bagi Ukraina!"