Inikah Nomor Punggung Eric Bailly & Henrikh Mkhitaryan?

Di sesi latihan, Bailly mengenakan nomor 6, sedangkan Mkhitaryan menggunakan nomor 22.

Inikah Nomor Punggung Eric Bailly & Henrikh Mkhitaryan?
Henrikh Mkhitaryan di sesi latihan MU (mirror.co.uk)

LAKEYBANGET.COM - Ketika pemain baru bergabung di suatu klub, salah satu hal yang menarik ditebak adalah berapakah nomor punggungnya? Manchester United yang musim ini berbenah dengan mendatangkan Jose Mourinho juga telah menghadirkan 3 penggawa baru. Eric Bailly, Zlatan Ibrahimovic, Henrikh Mkhitaryan menjadi pemain baru Setan Merah. Lalu, berapakah nomor punggung dari penggawa baru tersebut?

Man Utd accidentally reveal Bailly and Mkhitaryan squad numbersGetty Images

MU secara tidak sengaja mungkin telah mengungkap nomor punggung Eric Bailly dan Henrikh Mkhitaryan. Dalam sesi latihan, keduanya menggunakan baju latihan yang menerakan nomor. Akankah itu nomor punggung Bailly dan Mkhitaryan? Di sesi latihan, Bailly mengenakan nomor 6, sedangkan Mkhitaryan menggunakan nomor 22.

Bailly digadang-gadang akan menjadi tandem Chris Smalling di jantung pertahanan United. Jika benar bernomor 6 maka pemain berpaspor Pantai Gading ini akan mengikuti jejak nomor Gary Pallister, Wes Brown, Jaap Stam di Setan Merah.

Man Utd accidentally reveal Bailly and Mkhitaryan squad numbers

Mkhitaryan jika benar bernomor 22 akan mengikuti jejak nomor Nick Powell, John O’Shea, Fabio di Manchester United.

Slot nomor 6 dan 22 sejauh ini masih kosong. Jadi akankah kedua penggawa baru MU tersebut memakai nomor 6 dan 22?