Ini yang Belum Kamu Tahu tentang Jurusan Kesejahteraan Sosial

Menentukan jurusan yang akan diambil di perguruan tinggi merupakan hal yang sudah harus dilakukan sejak jauh-jauh hari.

Ini yang Belum Kamu Tahu tentang Jurusan Kesejahteraan Sosial
ilustrasi kesejahteraan sosial

LAKEYBANGET.COM – Menentukan jurusan yang akan diambil di perguruan tinggi merupakan hal yang sudah harus dilakukan sejak jauh-jauh hari. Akan lebih baik jika kamu memilih jurusan yang sesuai dengan minatmu. Selain dapat meningkatkan kapasitas pasda bidang tersebut, kamu juga sekaligus bisa menjalin relasi dengan orang-orang yang bergerak di bidang itu.

Jika kamu memiliki ketertarikan pada bidang sosial, ingin membantu orang, ingin bekerja di Kementerian Sosial, atau di NGO yang bergerak di bidang kemanusiaan seperti UNICEF, Save the Children, dan sebagainya, ada jurusan yang cocok untukmu. Ya, jurusan Kesejahteraan Sosial akan menuntunmu untuk memperdalam hal-hal semacam itu. Jika kamu masih belum yakin, kamu dapat menyimak beberapa fakta yang mungkin belum kamu ketahui tentang jurusan Kesejahteraan Sosial.

1. Help People to Help Themselves

Lulusan dari jurusan Kesejahteraan Sosial akan menjadi seorang pekerja sosial. Mereka akan berusaha untuk membantu orang lain agar orang tersebut dapat membantu dirinya sendiri kelak. Pekerja sosial pun tidak hanya orang-orang yang bekerja di panti asuhan, panti jompo, dan semacamnya; melainkan pekerjaan yang memiliki objek yang sama dengan sosiolog, psikolog, psikiater, serta pekerja sosial medis—meski dengan pendekatan dan cara bertindak yang berbeda.

2. Melakukan Pendekatan Multidimensional

Dalam jurusan Kesejahteraan Sosial, kamu tidak akan hanya belajar dengan satu pendekatan. Karena sebuah masalah sosial bersifat multidimensional, maka seorang pekerja sosial harus memahami dimensi-dimensi tersebut, antara lain; sosiologi, psikologi, antropologi, ekonomi, dan politik. Sehingga, disiplin yang akan kamu dapatkan beragam.

3. Pekerjaan yang Mulia

Pekerja sosial adalah suatu pekerjaan yang mulia, karena kamu akan mengabdi kepada masyarakat dalam mewujudkan perubahan. Banyak instansi dan perusahaan yang juga membutuhkan pekerja sosial untuk menyelesaikan permasalahan yang terdapat pada instansi tersebut. Jadi, kamu tidak perlu takut tidak akan mendapatkan pekerjaan.

Di Indonesia, beberapa universitas yang memiliki program studi Ilmu Kesejahteraan Sosial. Universitas Indonesia, Universitas Padjadjaran, Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga, dan masih ada beberapa perguruan tinggi lainnya. Apakah kamu salah satu calon mahasiswanya?