Ingin Kulit Tampak Bercahaya? Ini 8 Hal Yang Dapat Merusak Kulit Kamu

Untungnya, memiliki kulit yang bagus tidak harus melibatkan perawatan wajah mahal dan sering pergi ke dokter kulit.

Ingin Kulit Tampak Bercahaya? Ini 8 Hal Yang Dapat Merusak Kulit Kamu
raisaandriana.com

LAKEYBANGET.COM – Hai sista! Kulit kamu ingin tampak lebih bercahaya dan sehat? Untungnya, memiliki kulit yang bagus tidak harus melibatkan perawatan wajah mahal dan sering pergi ke dokter kulit. Setuju kan? Karena ada banyak hal yang dapat kamu lakukan sendiri untuk meningkatkan tampilan kulit kamu.

Namun, tahu tidak, ada beberapa hal yang harus kamu hindari. Pastinya hal ini bukannya merubah wajah kamu jadi bercahaya, yang kamu dapat malah sebaliknya. Wajah menjadi rusak.  

8 Hal yang harus kamu hindari:

Tidur dengan Makeup yang Belum Dibersihkan

Pastinya kamu merasa lelah, dengan berbagai aktifitas yang cukup padat. Betulkan! Kamu langsung saja tidur tanpa terlebih dahulu mencuci wajah kamu. Percaya deh itu bukan ide yang baik. Kulit itu memperbaharui dan menyembuhkan dirinya sendiri saat tidur, dan wajah berlapis dengan riasan menghambat proses ini secara substansial. Kotoran, debu, dan radikal bebas pada kulit sepanjang hari akan tetap ada. Mencuci wajah sebelum tidur akan menghilangkan dan menjaga kerusakan pada wajah, dan yang pasti memberikan kesempatan kulit untuk beristirahat dan bernapas.

Popping Jerawat

Ini sangat menggoda sekali yah. Bermain-main dengan jerawat kamu adalah ide yang buruk. Apalagi tangan tidaklah higienis. Tangan kamu akan mengisolasi minyak dan bakteri yang tertutup di dalamnya, yang membantu mencegah gunk menyebar ke pori-pori dan menyebabkan bertambah buruknya keadaan jerawat. Makanya sista, jangan gatelan tuh tangan, malah sampai pencet dan meremas terlalu kuat dan mereka pecah. Sista! Hal ini memperpanjang proses penyembuhan dan juga dapat menyebabkan jaringan parut. Waduh, parah kan.

Makan Buruk

Diet yah kamu? Jadi mengurangi intensitas makan donk! Ingat sista, diet boleh saja, ya kualitas makanan harus tetap dijaga. Makanan dengan nilai gizi sedikit, akan mempengaruhi kualitas kulit kamu loh. Vitamin esensial dan nutrisi yang ditemukan dalam kulit yang sehat akan menghilangkan nutrisi dan merusak kulit kamu. Makanan dengan gula tinggi memicu peradangan dalam tubuh, pada gilirannya, memecah kolagen dan elastin, dua zat yang penting untuk kulit muda. Catat tuh!

Tidak Berolahraga

Berolahraga tidak menyegarkan tubuh kamu di dalam saja, tetapi dapat meningkatkan penampilan "luar" juga. Menggerakkan tubuh berguna loh meningkatkan aliran darah, yang akan mengirimkan nutrisi pelindung permukaan kulit. Dan berkeringat membuka pori-pori, membersihkan dari kotoran dan minyak. Hanya jangan lupa mencuci pasca-latihan!

Mandi dengan Air Terlalu “Hot”

Sebagian besar orang, berfikir mandi dengan air panas baik untuk tubuh dan kulit mereka. Tahukah kamu, itu bukan pilihan terbaik untuk kulit kamu. Suhu air yang panas akan memecah minyak alami kulit, sehingga akan terjadi pengupasan kulit. Minyak ini juga bertindak sebagai penghalang terhadap agresor lingkungan yang dapat merusak sel-sel kulit.

Menggunakan Pembersih Wajah yang Salah

Mencuci wajah kamu adalah hal yang baik untuk dilakukan, tetapi mencuci wajah dengan produk yang salah adalah kontraproduktif dan dapat menyebabkan masalah. Pembersih yang mengandung banyak bahan kimia, parfum, atau pewarna bisa sangat menjengkelkan dan membahayakan, yang dapat menyebabkan jerawat yang tidak diinginkan. Selain itu, banyak pembersih yang dirancang untuk menghilangkan minyak. Sebenarnya, malah memicu untuk menghasilkan lebih banyak minyak, dan kelebihan minyak dapat menyebabkan jerawat lebih membandel.

Tidur dengan Rambut Dibawah Kepala

Rambut adalah magnet bagi kotoran dan minyak. Itulah mengapa kamu harus mencucinya ya. Rambut kamu menjadi biang kotoran yang akan menempel ke wajah kamu loh. Cara terbaik untuk menghindari hal ini adalah tidur dengan rambut Anda longgar dan dijauhkan dari wajah atau rambut ditutup dengan topi tidur.

Selama Exfoliating (Pengelupasan)

Pengelupasan lembut kulit kamu adalah cara yang bagus untuk tetap terlihat bercahaya dan sehat. Kelebihan exfoliating, dapat menghilangkan lapisan kelembaban kulit dan menghilangkan kesehatan kulit kamu.

Semoga tips di atas bisa jadi pelajaran yang berharga yah buat kamu sista!

Wajah Cantik Alami Itu Lebih Baik Loh!