Hari Pertama Tes Pramusim MotoGP 2022 Mandalika, Ini Hasilnya

Hari Pertama Tes Pramusim MotoGP 2022 Mandalika, Ini Hasilnya
Pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro menjadi pembalap tercepat pada tes pramusim MotoGP Mandalika 2022 di hari pertama, Jumat (11/2)/Net.

MONITORDAY.COM - HARI pertama balapan tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) telah usai digelar.

Pembalap Respol Honda, Pol Espargaro keluar jadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 32,466 detik.

Sementara itu, urutan kedua ditempati pembalap dari Tim Aprilia, Aleix Espargaro. Ia berhasil menorehkan waktu 1 menit 32,937 detik.

Juara MotoGP 2021, Fabio Quartararo, menjadi sorotan. Setelah berjuang keras, El Diablo menyelesaikan tes hari pertama dengan menempati posisi ke-5.

Sedangkan, runner-up MotoGP 2021, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo), justru tak mampu menunjukkan kelasnya. Ia hanya mampu bertengger di posisi  ke-22.

Kemudian, rekan setim Francesco Bagnaia, Jack Miller berhasil tampil lebih baik dengan menduduki posisi ke-6.

Bagaimana dengan Marc Marquez?

Juara dunia enam kali kelas MotoGP ini terjerembab ke posisi ke-17 dengan torehan waktu 1 menit 33,776 detik.

Kendati demikian, para pembalap yang mendapatkan hasil minor masih bisa bangkit untuk memperbaki catatan waktunya, besok.

Berikut 10 besar hasil tes MotoGP 2022 di Sirkut Mandalika hari pertama: