Hal Yang Sebenernya Berguna Tapi Kebanyakan Orang Menganggap Sebaliknya

Banyak dari kamu telah belajar segala macam hal ketika kamu beranjak dewasa dan pada akhirnya otak kamu membangun database dalam pikiran tentang hal baik dan buruk

Hal Yang Sebenernya Berguna Tapi Kebanyakan Orang Menganggap Sebaliknya
lemak tak jenuh

LAKEYBANGET.COM - Banyak dari kamu telah belajar segala macam hal ketika kamu beranjak dewasa dan pada akhirnya otak kamu membangun database dalam pikiran tentang hal baik dan buruk, ya bisa dibilang mindset-lah begitu. Nah disini pentingnya peran keluarga baik orang tua atau kakak bahkan saudara-saudara lainnya untuk mulai mengajarkan hal-hal yang harusnya baik tapi karena mindset sudah berkata lain akhirnya terus aja terkontaminasi sampai detik ini. Seperti hal-hal lain, gak semua tindakan yang sudah dipelajari dari kecil itu buruk bagi kamu seutuhnya. Karena banyak dari hal tersebut  yang relatif tidak berbahaya malah untuk kamu-kamu itu tidak baik, yuk ah disimak baik-baik hal-hal tersebut, cekibrot..

Komedi

Banyak dari kamu pasti menganggap bahwa komedi itu baik di televisi maupun layar lebar tidak bermanfaat, yang bermanfaat itu acara-acara seperti berita politik, kuliner atau drama yang gak abis-abis episodenya. Hihihi.. Tapi jangan salah lho, nonton acara komedi itu punya efek baik dalam meningkatkan kesehatan serta memperluas pembuluh darah.

Garam

Garam itu udah dituduh menjadi penyebab tekanan darah tinggi dari puluhan tahun lalu. Yang pada akhirnya garam itu dicoret dari daftar diet kamu pastinya. Padahal ya, mengkonsumsi garam itu bagus untuk efisiensi tubuh lho..

Cokelat

Udah jelas, banyak dari kamu pasti berpikir dengan mengkonsumsi coklat secara berlebihan tidak baik untuk kesehatan karena banyak kandungan gula di dalamnya. Tapi kalo dikonsumsi dalam jumlah kecil, bisa nurunin resiko stroke lho. Nah kan..

Ngeretekin Jari

Bunyi kretek-kretek dari jari-jari adalah berasal dari kantong udara yang ada disitu. Bukan halnya yang orang tua kasih tau dari kecil, kalo dikretekin jari-jari kamu bakalan kena radang sendi dan tulang menjadi retak. Lah padahal yaitu tadi bunyi itu berasal dari kantong udara yang ada. Hadeh..

Lemak

Terlepas dari kenyataan bahwa yang udah jadi pakem bertahun-tahun kalo mau diet ya jangan konsumsi makanan berlemak. Padahal yang bener itu kalo mau diet justru mengurangi konsumsi gula. Justru lemak dari minyak zaitun dan kacang lebih bermanfaat lho.

Ngatain Orang

Ketika kamu kecil dulu, mulai diajarkan untuk tidak berkata yang tidak senonoh, berkata sopan dalam sebuah percakapan deh pokoknya. Padahal nih, bagi kamu-kamu yang dulu sampai sekarang masih sering sumpah serapah, berarti ada kelebihan di dalam diri kamu. Yaitu dari segi perbendaharaan kata, jelas kamu lebih banyak dari teman sebaya kamu yang gak pernah sumpah serapah. Selain itu, sumpah serapah dapat membantu mengurangi rasa sakit kalo lagi setres. Gak percaya? Cobain aja deh..

Niup Permen Karet

Sebuah pemahaman yang salah tentang permen karet yang udah bertahun-tahun terngiang-ngiang itu adalah kalo ketelan ke dalam tubuh bakalan gak bisa ilang dari perut dan pasti menyebabkan usus buntu. Sebenarnya, permen karet itu sama seperti makanan lain, tetap dicerna dan bakalan ada di dalam sistem pencernaan lebih dari seminggu.

Hal-hal tersebut memang udah ada di dalam pikiran kamu bertahun-tahun yang pastinya orang tua bilang akan membawa pengaruh buruk. Namun gak semuanya juga kan, hal-hal tersebut justru sebaliknya memberikan banyak hal positif juga. So, bagi kamu-kamu jangan mudah mencerna atau menelan begitu saja hal-hal yang baru menurut kamu. Pahami dan cerna dengan baik.. Ok?