Eden Hazard Sokong Kemenangan Real Madrid Saat Hajar Elche

MONITORDAY.COM - Real Madrid berhasil melenggang ke babak perempat final Copa del Rey 2021/2022 seusai menghajar Elche dengan susah payah melalui perpanjangan waktu yang berakhir dengan skor 2-1 pada Jumat 21 Januari 2022 dini hari WIB.
Tampil di Estadio Manuel Martinez Valero, pasukan Carlo Ancelotti masih belum diperkuat penyerang Karim Benzema yang bermasalah dengan cedera.
Padahal Benzema telah terlibat empat gol dalam empat penampilan terakhirnya melawan Elche (3 gol & 1 assist). Bintang internasional Prancis itu juga terlibat 13 gol dari 13 laga tandangnya untuk Madrid di semua kompetisi musim ini (8 gol & 5 assist).
Di laga ini, Ancelotti mempercayakan lini depan kepada Luka Jovic, yang tugasnya dibantu oleh Rodrygo di kanan dan Vinicius Junior di kiri. Akan tetapi, ketiganya tak mampu menghasilkan gol hingga Madrid menemui jalan buntu di waktu normal.
Saat pertandingan dilanjutkan ke babak tambahan, justru Elche yang membuka skor setelah pemain pengganti Gonzalo Verdu memperdaya kiper Andriy Lunin melalui rebound tendangan bebas di menit ke-103. Sebelum gol itu tercipta, Elche mendapatkan perekik di luar kotak penalti menyusul pelanggaran kapten Marcelo, yang lantas menerima pengusiran dari wasit.
Bagi Verdu, ini merupakan kebobolan keempat yang dialami Madrid di babak tambahan waktu Copa del Rey sejak musim 2003/04. Tiga gol yang bersarang ke gawang mereka sebelumnya membuat Los Blancos tersingkir.
Bermain dengan sepuluh pemain, Madrid tetap keluar menyerang dan berhasil menyamakan skor lima menit kemudian setelah sepakan Dani Ceballos dibelokkan Isco di dalam kotak penalti. Ceballos sendiri telah menyumbang tiga assist untuk Madrid musim ini, semuanya terjadi di Copa del Rey, dan ini adalah yang kedua untuk Isco.
Di lima menit tersisa, Madrid keluar sebagai pemenang setelah Eden Hazard yang masuk dari bangku cadangan menghadirkan gol kemenangan dengan menuntaskan umpan terobosan David Alaba, dan Elche juga harus menyudahi laga dengan sepuluh orang menyusul pengusiran yang menimpa Pere Milla.