Baim Wong Dihujat Netizen Karena Melakukan Hal ini
Kemudian, peristiwa itu diposting ke akun Instagramnya Baim Wong. Namun, hasil postingannya mendapat berbagai reaksi dari para netizen,

Lakeybanget.com - Siapa yang tak kenal dengan Baim Wong yang belakang ini banyak diperbincangkan oleh warganet terutama para penggemarnya.
Selebritas Baim Wong yang sekarang ini sibuk sebagai Youtuber, tak lama berselang kedatangan tamu ustadz Felix Siauw dan ustaz Fatih Karim di rumahnya terkait pembuatan konten video YouTube.
Kemudian, peristiwa itu diposting ke akun Instagramnya Baim Wong. Namun, hasil postingannya mendapat berbagai reaksi dari para netizen, bahkan ada yang menuduh istri Paula Verhoeven ini pendukung organisasi Hizbut Tahrir Indonesia (HTI).
Terlihat jelas dalam postingannya, Baim Wong duduk bersebelahan dengan ustadz yang mengundang kontroversi yakni ustadz Felix Siauw dam ustadz Fatih Karim yang dikenal berhubungan dengan HTI, organisasi yang telah dilarang keberadaannya oleh pemerintah. Sedangkan, dalam unggahanya, artis yang sudah berusia 39 tahun itu menulis keterangannya dengan harapan untuk bisa belajar dari mereka (dua ustadz tersebut).
“Semoga bisa trus belajar dari mereka..,” tutur Baim Wong di Intagramnya.
Kemudian, postingan tersebut dikomentari oleh ustaz Felix Siauw yang menerangkan mengenai tema kajian saat mereka bertamu ke kediaman Baim Wong. Ia juga menghaturkan rasa terima kasihnya atas sambutan dan jamuan selama ia dan ustaz Fatih Karim bertamu.
"Di kajian ini, dibahas tentang perilaku Muslim, yang disampaikan Rasulullah, yaitu yang bisa menyelamatkan Muslim lainnya dari lisan dan tangannya.. lisannya tak menyakiti, dan tangannya nggak mengetik kecuali yang baik.. Allahummaghfirlanaa.. Semoga Allah ampuni semua kita..," ujar Felix Siauw.
"Jazakumullahu khairan mas @baimwong dan mbak @paula_verhoeven buat jamuannya kemarin, semoga Allah berkahi dan lindungi keluarga mas dan mbak, senantiasa dalam kebaikan," tukasnya.
Terkait hal tersebut, unggahan artis yang lahir di Jakarta ini banyak mendapat komentar negatif dari warganet yang menyayangkan momen tersebut.
"JUJUR SAYA SEDIKIT KECEWA, KARNA KK BELAJAR DENGAN ORANG YANG DUDUK DI SAMPING KK,GK PERLU DI SEBUT NAMA NYA YANG PAHAM PASTI UDH PADA TAU.. MEMANG SAYA GAK BERHAK UNTUK MELARANG DAN MENGATUR PILIHAN KK,NAMUN SAYA MENGINGATKAN AGAR KK GAK TERLALU DALAM BELAJAR DENGAN ORANG ITU.. SAYA MENYARANKAN KK LEBIH BAIK BELAJAR DENGAN GUS MIFTAH YANG SUDAH JELAS DAN TERBUKTI ADA HASIL NYA..," ungkap akun @sandislanky_96.
Tidak hanya itu, ada sebagian penggemarnya juga yang menyarankan agar belajar ke ustadz lainnya.
"upss.. ka kapan² undang gus miftah,gus bahaudin nursalim, gus muwafiq ulama NU," kata akun @fany_nasti.
"Mendingan berguru sama quraish sihab atau buya safii maarif, atau kyai kyai NU yg lebih adem," imbuh akun @surtiningsih_greant.