Apa Jadinya Kalau Sadako vs Kayako Terjadi Di Lapangan Baseball

Diawali dengan para cheerleader cantik yang menari, lalu televisi di lapangan Sapporo Dome terlihat rusak; ikonik khas kedatangan Sadako.

Apa Jadinya Kalau Sadako vs Kayako Terjadi Di Lapangan Baseball
Ingat tv, ingat? (twitchfilm.com)

LAKEYBANGET.COM - Apa jadinya jika Sadako dan Kayako hadir di lapangan baseball? Kedua tokoh horor ikonik tersebut mampu menghibur penonton baseball di Sapporo Dome, Jepang. Diawali dengan para cheerleader cantik yang menari, lalu televisi di lapangan Sapporo Dome terlihat rusak; ikonik khas kedatangan Sadako.

Baca juga: Lebih Seram Mana Freddy vs Jason Atau Sadako vs Kayako?

Baca juga: Bosan Dengan Mainan Yang Standar? Coba Deh Mainan Sadako vs Kayako

Screen Shot 2016-06-02 at 12.57.29 PM

Sadako yang dikenal dari film The Ring, lalu berjalan memasuki lapangan. Untungnya ia berjalan menggunakan 2 kaki. Rambut hitam Sadako menutupi wajahnya dan menimbulkan aura horor. Tak lama kemudian, Kayako dari film Ju-on (The Grudge) masuk ke lapangan baseball bersama anak lelakinya, Toshio.

Screen Shot 2016-06-02 at 1.01.01 PM

Mampukah Kayako memukul bola lemparan Sadako? Yuk disimak videonya.

Ingin melihat Sadako, Kayako, Toshio berjumpa kembali? Nantikan deh film Sadako vs Kayako yang akan mulai dirilis di Jepang pada 18 Juni 2016.