Ada Semangat Dan Antusiasme Yang Tinggi di FSLN 2016, Universitas Negeri Jakarta

Siapa sih yang gak mau untuk meneruskan studinya ke luar negeri?

Ada Semangat Dan Antusiasme Yang Tinggi di FSLN 2016, Universitas Negeri Jakarta
Festival Studi Luar Negeri 2016, Jakarta, Universitas Negeri Jakarta

LAKEYBANGET.COM - Siapa sih yang gak mau untuk meneruskan studinya ke luar negeri? Terkadang banyak dari kamu itu melewatkan kesempatan yang langka itu begitu saja. Padahal banyak lho sekarang ini, lembaga atau instansi atau kalangan akademis yang memberikan info tentang cara bagaimana kamu bisa untuk studi di luar negeri, tapi memang antusiasmenya masih rendah dari kamu semua.

<iframe width="853" height="480" src="https://www.youtube.com/embed/rPWrXGmCARk" frameborder="0" allowfullscreen></iframe>

Tapi tidak seperti di Festival Studi Luar Negeri 2016 yang diselenggarakan di Universitas Negeri Jakarta, acara yang diselenggarakan oleh Lingkar Inspirasi UNJ dan Perhimpunan Pelajar Indonesia ini justru mendapatkan antusiasme yang tinggi baik dari kalangan intern UNJ maupun dari ekstern.

Bayangin aja, dengan membuka registrasi untuk menjadi panitia yang memang jumlahnya terbatas hanya 54 orang saja, dalam waktu +- 3 jam saja, jumlah pendaftar panitia justru mencapai di angka 200 orang. Lalu dengan pesertanya sendiri, sampai dengan hari kedua pelaksanaan FSLN 2016 ini memiliki total 1600 peserta. Jumlah peserta tersebut terbagi dengan rincian 200 orang peserta talkshow, 200 peserta sesi seminar, 200 peserta sesi workshop, 100 peserta free IELTS Simulation Test, dan sisanya merupakan pengunjung booth di dalam Pameran Pendidikan. Peserta paling jauh itu dari Batam dan Bengkulu. Kategori peserta pun beragam mulai dari pelajar SMA, mahasiswa itu sendiri dan masyarakat umum.

Ditambah dengan materi-materi yang diberikan oleh narasumber yang pastinya jempolan di dalam Talkshow, Seminar, Workshop, bonus tes IELTS gratis dan jumlah peserta yang membludak, kebayang dong serunya FSLN 2016 di UNJ ini. Bisa dijamin deh kamu-kamu yang gak dateng ke FSLN 2016 bakalan nyesel dan mesti nunggu tahun depan lagi deh.