9 Maret 2016, Peristiwa & Memori yang Terpantik

9 Maret 2016 menjadi peristiwa langka bagi penduduk negeri Indonesia.

9 Maret 2016, Peristiwa & Memori yang Terpantik
Jembatan Ampera sebagai salah satu tempat menyaksikan GMT (LakeyBanget.com)

LAKEYBANGET.COM - 9 Maret 2016 menjadi peristiwa langka bagi penduduk negeri Indonesia. Gerhana Matahari Total melewati jalur di negeri ini. Jadilah keriuhan, kegembiraan memenuhi segenap penduduk. Buat kamu yang kelewatan Gerhana Matahari Total (GMT) hari ini, boleh dicatat nih selama abad ke-21, ada lima jalur GMT yang melewati wilayah Indonesia. Itu meliputi GMT 2016, kemudian 20 April 2042 (melewati Jambi), GMT 12 September 2053 (jalur melewati Nusa Tenggara Barat), GMT 22 Mei 2096 (melewati Bandar Lampung), dan GMT 24 Agustus 2098 (melewati Medan).

Gerhana Matahari Total 9 Maret 2016 berbeda jauh ditanggapi dengan apa yang terjadi pada 11 Juni 1983. Saat itu juga terjadi Gerhana Matahari Total. Namun, pada 11 Juni 1983, masyarakat justru takut keluar rumah, mengunci diri, bahkan rumah-rumah malah ditutupi koran. Pemerintah saat itu mengeluarkan seruan untuk menonton Gerhana Matahari Total hanya di TVRI.

<iframe width="640" height="480" src="https://www.youtube.com/embed/y6pI6S1pV7A" frameborder="0" allowfullscreen></iframe>

Selain Gerhana Matahari Total, 9 Maret 2016 merupakan Hari Raya Nyepi. Umat Hindu di Indonesia, khususnya Bali menandai pergantian tahun Saka dengan menerapkan empat pantangan (caturbrata penyepian): tidak bekerja (amati karya), tidak bepergian (amati lelungan), tidak bersenang-senang (amati lelanguan), dan tidak menyalakan api/lampu (amati geni).

383

Sepi kala Hari Raya Nyepi.

Gerhana Matahari Total pada 9 Maret 2016 juga memantik memori pada 2 serial televisi. Yang pertama adalah serial Heroes. Dimana beberapa orang, teraktifkan kekuatan istimewanya setelah terjadi gerhana matahari. Di episodenya yang lain, kekuatan manusia istimewa tersebut ter-turn off karena gerhana matahari pula.

Cast of Heroes

Sebelum era Ganteng-Ganteng Serigala (GGS), Indonesia punya serial yang memadukan mistik dan aksi. Yups namanya Gerhana. Gerhana lahir waktu Gerhana Matahari Total lho.

gerhana

Apa kabar ya Pierre Rolland, Dina Lorenza, Soraya Abdullah, Peggy Melati Sukma, Ruhut Sitompul?