6 Dompet Virtual Paling Diminati Milenial
Masih pakai uang tunai? Untuk beberapa jenis transaksi mungkin masih diperlukan. Namun sebentar lagi uang tunai akan tergantikan dengan uang virtual. Dulu uang kertas menggantikan uang logam. Terutama emas dan perak. Uang kertas juga menggantikan sertifikat kepemilikan emas yang disimpan di bank.

LAKEYBANGET.COM - Masih pakai uang tunai? Untuk beberapa jenis transaksi mungkin masih diperlukan. Namun sebentar lagi uang tunai akan tergantikan dengan uang virtual. Dulu uang kertas menggantikan uang logam. Terutama emas dan perak. Uang kertas juga menggantikan sertifikat kepemilikan emas yang disimpan di bank.
#1 Go-Pay
Pada awalnya aplikasi GO-JEK lebih dikenal sebagai terobosan dalam menjembatani antara driver dan pengguna jasa transportasi. Pengguna aplikassi ini berkembang pesat di area perkotaan. Menyusu kemudian fitur Go-Pay yang merupakan salah satu contoh dompet virtual yang paling populer dan sukses di Indonesia.
Ragam layanan dalam satu aplikasi sangat diminati pengguna. Pendekatannya sendiri lebih mengutamakan layanan yang diberikan seperti Go-Jek, Go-Food, dan Go-Life yang kemudian diselipi oleh fitur dompet virtual. Go Pay pun semakin dikenal luas mengikuti induk aplikasinya.
Pengguna Go-Pay merasa lebih nyaman menggunakan dompet virtual yang satu ini karena ia merangkum begitu banyak layanan dalam satu tempat, sehingga akan membuat pelanggan terus kembali menggunakan dompet virtual yang satu ini.
Pengguna juga diberikan kemudahan untuk top up saldo Go-Pay dengan menggunakan berbagai dompet virtual. gratis untuk Android & iOS.
#2 T-Cash
T-Cash merupakan layanan dompet virtual yang diluncurkan oleh Telkomsel bagi pengguna nomor KartuHalo, Simpati, dan Kartu AS. Karena basisnya operator atau provider telekomunikasi maka kredibilitas dan pengenalan produk ini termasuk yang cepat diterima pasar.
T Cash boleh dikatakan sebagai pelopor dan pemain paling awal yang mengedukasi publik dengan Layanan ini dapat digunakan untuk berbagai transaksi seperti membayar tagihan, membayar merchant, isi pulsa, dan mengirim dana.
Pengguna dapat ngetap setelah mendapatkan stiker T-Cash TAP di GraPARI dan merchant terdaftar. Anda juga bisa langsung download aplikasi T Wallet untuk pengguna ponsel Android dengan fitur NFC. Jadi kalau kehabisan batere smartphone, pengguna bisa pakai stiker. Kalau pakai aplikasi tinggal scan QR Code.
Salah satu daya tarik dari dompet virtual ini adalah banyaknya promo atau diskon khusus yang diberikan oleh merchant-merchant tersebut bagi pengguna T-Cash. Aplikasi ini juga bisa diunduh Gratis untuk platform Android maupun iOS.
#3 Sakuku
Aplikasi yang satu ini dikeluarkan oleh salah satu Bank terbesar di Indonesia, Bank Central Asia (BCA). Bank ini sudah punya produk uang elektronik berbasis chip yang kita kenal dengan Flash. Penggunanya cukup banyak termasuk untuk pembayaran tol, pembelian BBM di SPBU, naik bus Transjakarta, dan sebagainya.
Sedangkan Sakuku adalah dompet virtual yang berbasis server. Yang bukan nasabah BCA juga tetap bisa menggunakan layanan ini. Pengguna harus mengunjungi cabang BCA terdekat sambil membawa KTP untuk bisa mengaktifkan layanan ini.
Untuk pengisian saldo sendiri bisa digunakan melalui ATM BCA, Klik BCA Individu, atau m-BCA. Nasabah BCA banyak yang menggunakan layanan ini karena kemudahan Top Up bagi mereka.
Sakuku juga menawarkan fitur bayar belanja pada merchant partner menggunakan pemindaian QR Code, isi pulsa, transfer dana ke sesama pengguna Sakuku, berbagi tagihan dengan teman, serta tarik tunai di ATM BCA tanpa kartu.
Meskipun produk perbankan, tapi sama sekali tidak ada biaya bulanan untuk menggunakan layanan ini. Gratis diunduh untuk Android & iOS.
#4 DOKU
Dompet virtual yang satu ini punya tagline Think Beyond Payments. DOKU bisa digunakan untuk bertransaksi secara daring maupun luring pada merchant-merchant yang telah bergabung dengan layanan DOKU. Layanan ini juga merupakan pelopor dalam digital payment dan manajemen resiko di Indonesia.
Berdiri sejak 2007, DOKU telah berpengalaman tak kurang dari 10 tahun. Saat ini merchant yang tergabung mencapai 35.000 dan tak kurang dari 2 juta pengguna. Pembayaran tagihan listrik, air, BPJS, dan tagihan bulanan lainnya juga bisa dilakukan secara daring melalui layanan DOKU.
Ada juga fitur Pay By QR yang memungkinkan pengguna untuk membayar pada merchant offline dengan memindai QR code pada smartphone kita. Layanan ini bisa menjadi mitra bisnis yang tak hanya menawarkan kemudahan transaksi karena terhubung dengan lebih dari 20 bank dan lembaga keuangan non-bank. Dengan aplikasi ini pengguna bisa menerima dan melakukan transfer dana pada sesama pengguna DOKU.
DOKU bisa mendukung usaha atau penjualan para pedagang dengan layanan link payment. Para penjual tidak perlu memiliki web sendiri dengan keberadaan link payment ini. Disamping itu jika pengguna yang merupakan usahawan memerlukan tambahan modal akan bisa menggunakan layanan pinjaman.
Untuk menggunakan layanan ini, anda tidak perlu menjadi nasabah pada bank tertentu karena proses isi ulang saldo nya pun bisa dengan mudah dilakukan melalui seluruh jaringan ATM Bersama, Alto, Prima, atau gerai yang telah bekerja sama dengan DOKU. Gratis, Android.
#5 OVO
Produk ini dikembangkan oleh Grup Lippo. Dengan banyak promo, peningkatan jumlah pengunduh aplikasi dan pengguna layanan pembayaran digital ini meningkat pesat.
Memberikan kesempatan mengumpulkan poin di banyak tempat atau merchant. OVO mengklaim telah bekerjasama dengan tak kurang dari 60.000 outlet dari Sabang sampai Merauke.
Salah satu strategi yang mampu menggenjot jumlah pengguna OVO adalah kerjasama dengan merchant dalam jaringan Lippo.
Misalkan dalam pembayaran parkir di gedung-gedung milik Lippo mengharuskan pengguna menggunakan dompet virtual ini. Setelah join sebagai pengguna reguler akan ada tawaran untuk Premier.
#6 Mandiri E-Cash
Mandiri E-Cash dapat digunakan untuk beli pulsa, beli token PLN, belanja online, bayar toko, transfer, dan tarik tunai ATM tanpa menggunakan kartu. Ini tentu menjadi layanan yang memudahkan pengguna. Terutama yang sudah menjadi nasabah Bank Mandiri.
Aplikasi LINE Messenger juga telah bekerja sama dengan Mandiri untuk menyajikan layanan LINE Pay di Indonesia. Kerjasama ini menjadikan anak-anak muda yang banyak menggunakan media sosial LINE sebagai pasarnya.
Dari segi kompatibilitas, aplikasi ini adalah yang paling lengkap dan bisa digunakan di hampir semua jenis ponsel: Android, iOS, BlackBerry, hingga Windows Phone.
Tinggal pilihan kamu untuk menggunakan salah satunya.