10 Menit Mendapatkan Hidup Sehat? Inilah 4 Manfaat Ajaib Peregangan di Pagi Hari

Satu aktivitas lain yang jika dilakukan rutin mampu mendatangkan manfaat jangka panjang bagi Anda: peregangan.

10 Menit Mendapatkan Hidup Sehat? Inilah 4 Manfaat Ajaib Peregangan di Pagi Hari
Ayo Olahraga

LAKEYBANGET.COM -Membangkitkan semangat di pagi hari identik dengan segelas kopi hangat. Padahal, ada satu aktivitas lain yang jika dilakukan rutin mampu mendatangkan manfaat jangka panjang bagi Anda: peregangan.

Setiap paginya, Anda hanya membutuhkan sepuluh menit untuk mendapatkan berbagai manfaat berikut:

Memperbaiki postur tubuh

Orang-orang yang terlalu sering duduk di depan meja kebanyakan terkena cedera karena otot tulang belakang yang terlalu sering terenggang, sementara otot dada mengalami kebalikannya. Melakukan perengganan yang berfokus pada kedua otot ini terbukti efektif bisa melemaskan kedua otot tersebut. 

Mengurangi rasa sakit dan pegal


Penelitan juga menunjukkan bahwa perenggangan di pagi hari juga bisa membantu mengurangi rasa sakit di persendian dan otot. Hal ini terutama rasa sakit pada persendian dan otot sering terjadi di pagi hari setelah tubuh berbaring dalam posisi horizontal yang cukup lama, sehingga terjadi peningkatan jumlah cairan di persendian dan otot. 

Memperlancar aliran darah


Penelitian American College of Sports Medicine juga menyatakan bahwa perenggangan bisa berguna dalam memperlancar sirkulasi darah ke seluruh bagian tubuh Anda - termasuk otak. Hal ini terutama sangat pas di pagi hari ketika Anda meningkatna ritme aktivitas dengan cepat, dari semula beristirahat selama beberapa jam. Aliran darah yang lancar bisa meningkatkan konsentrasi dan mempertajam daya pikir.

Mendapatkan dorongan energi untuk beraktivitas


Para ahli di American Council on Exercise menyarankan bahwa melakukan peregangan di pagi hari bisa mendorong produksi energi yang dibutuhkan untuk melalui hari. Peregangan juga menghindari efek kelelahan.